Alasan Menyiapkan Dana Pensiun Sangatlah Penting

Kamu harus sadar bahwa tidak selamanya dapat bekerja serta produktif seperti sekarang. Sebab akan ada masa di mana kita yang masih muda ini berada di posisi tidak lagi produktif dan mau tidak mau berhenti bekerja. Tentunya ketika hal tersebut terjadi kamu pastinya tidak ingin menyusahkan anak dan cucu hanya untuk perihal kebutuhan hidup.

Alasan Mengapa Harus Memiliki Dana Pensiun

Ketika kamu mempunyai dana pensiun tentunya ini memperlihatkan bahwa kamu sudah mandiri secara finansial dan siap menghadapi masa-masa pensiun. Coba saja bayangkan ketika kamu sudah memasuki usia tidak produktif di mana tidak bisa lagi bekerja dan menghasilkan pendapatan seperti biasanya.

Dimana kamu juga tidak dapat selalu bergantung kepada keluarga atau anak-anakmu yang pastinya di saat itu mereka telah mempunyai keluarga sendiri dan tentunya fokus mereka adalah untuk membiayai kebutuhan keluarga. Belum lagi, akan muncul risiko yang dapat kamu alami saat itu. Berikut adalah manfaat dari dana pensiun :

  • Berobat

Saat usia kita mulai tentunya tidak ada jaminan bila tetap mempunyai tubuh yang sehat atau terhindar dari penyakit. Sebab pada kenyataannya semakin bertambahnya usia daya tahan tubuh seseorang akan menjadi lebih lemah dibandingkan ketika masih usia produktif.

Sehingga keberadaan dana pensiun sangatlah dibutuhkan, sebab nantinya dapat kamu gunakan untuk berobat. Apalagi seperti yang kita ketahui bersama bahwa biaya untuk berobat semakin lama semakin mahal, khususnya apabila kamu tidak mempunyai asuransi kesehatan dan harus menanggung seluruh biaya secara mandiri.

  • Agar bisa mandiri

Ketika memasuki usia lansia, resiko yang paling sering kita lihat adalah ditelantarkan oleh anak saat mereka sudah mempunyai keluarga masing-masing. Atau ada pula orang tua yang memang tidak ingin menjadi beban bagi anak atau anggota keluarga lain.

Supaya mereka bisa lebih fokus kepada keluarganya. Hal inilah yang harus kamu hindari, karena pastinya ketika sudah tidak bisa lagi bekerja kamu tetap ingin mempunyai kualitas yang nyaman dan baik di masa tua karenanya persiapkanlah dana pensiun sejak dini.

  • Memenuhi kebutuhan

Alasan yang terakhir adalah untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Sebab bila kamu kerap menyaksikan di televisi atau video-video yang beredar bahkan melihat sendiri banyak sekali mereka yang sudah berumur dan seharusnya tidak lagi mencari uang, masih harus berusaha memenuhi kebutuhan finansial sehari-harinya.

Tentunya kamu tidak ingin di masa pensiun kamu masih harus mencari uang demi bertahan hidup, karenanya mulai saat ini cobalah untuk menyisihkan sebagian uang gaji untuk ditabungkan sebagai dana pensiun.  

Cara Untuk Mengumpulkan Dana Pensiun

Berikut dibawah ini adalah beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar dapat mengumpulkan uang untuk disimpan menjadi dana pensiun :

  • Tentukan pada usia berapa akan pensiun

Tips pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengetahui pada usia berapa tepatnya kamu akan pensiun. Misalkan kamu mulai akan pensiun di usia 60 tahun dan sekarang masih berumur 20, maka di situ terlihat rentang waktu yang dapat kamu pergunakan untuk mulai menyisihkan penghasilan demi memiliki dana pensiun. 

  • Atur finansial dengan baik

Setelah kamu menentukan pada usia berapa akan pensiun dan telah memiliki keinginan untuk mulai mengumpulkan dana pensiun, tentunya hal tersebut harus dibarengi dengan komitmen dan konsisten dalam menjalankannya.

Karenanya bila benar-benar ingin mempunyai dana pensiun dan menikmati masa-masa tuamu dengan nyaman, mulailah untuk mengubah gaya hidupmu. Selalu buatlah catatan pengeluaran di mana hal ini nantinya bisa membantu kamu untuk melihat bagaimana arus keuangan selama ini.

Pastikan bila pengeluaran bulanan kamu tidaklah lebih besar dari penghasilan yang kamu dapatkan. Sebab ketika lebih besar dari gaji, tentunya kamu harus berusaha untuk lebih berhemat. 

  • Jangan dicampur antara uang sehari-hari dengan uang pensiun

Sesuai dengan saran dari para pakar finansial bahwa ketika kamu ingin memiliki dana pensiun, ada baiknya memisahkan antara rekening kebutuhan sehari-hari dengan tabungan pensiun. Di zaman serba modern seperti saat ini kamu tidaklah harus membuka tabungan baru di bank fisik pada umumnya, sebab bila kamu mau bisa memanfaatkan bank digital atau e-wallet. 

  • Memaksimalkan pendapatan

Cara selanjutnya adalah dengan memaksimalkan pendapatan. Maksudnya kamu tidak hanya bergantung pada penghasilan tetap dari pekerjaan yang kamu lakukan saat ini. Ada baiknya mulai mencari tambahan penghasilan dengan cara membuka usaha sendiri atau bekerja sampingan, tetapi pastikan jika kegiatan tersebut tidak mengganggu pekerjaan utamamu.

  • Lakukan investasi

Sama dengan halnya ketika kamu ingin mempunyai dana darurat, maka melakukan investasi merupakan cara yang tepat. Tetapi sebelum memilih instrumen investasi pastikan kamu telah mengetahui bagaimana profil risiko yang kamu miliki, kemudian sesuaikanlah jenis investasi tersebut dengan profil risiko ini bertujuan untuk menghindari terjadinya kegagalan dalam berinvestasi.

Demikianlah tadi alasan mengapa kamu harus mempunyai dan mempersiapkan dana pensiun. Kamu juga harus memisahkan antara tabungan pensiun, dana darurat dan simpanan untuk sehari-hari. Kamu tidak boleh menyentuh dana pensiun, karena itu tidak ada salahnya bila memanfaatkan tabungan deposito untuk simpanan yang satu ini.